Evaluasi Efektivitas Blackbox.ai dalam Perkembangan Website Menggunakan Metode Systematic Literature Review

Authors

  • Iin Lasari STMIK Borneo Internasional
  • Joy Nashar Utamajaya STMIK Borneo Internasional

DOI:

https://doi.org/10.59024/jiti.v3i2.1172

Keywords:

Blackbox.ai, pengembangan website, kecerdasan buatan, Systematic Literature Review (SLR), otomatisasi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas Blackbox.ai dalam pengembangan website menggunakan metode Systematic Literature Review (SLR). Dengan menganalisis literatur dari artikel jurnal, prosiding konferensi, dan laporan industri, penelitian ini mengidentifikasi dampak Blackbox.ai terhadap kinerja website, pengalaman pengguna, dan efisiensi pengembangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Blackbox.ai meningkatkan otomatisasi dalam penulisan kode, mengoptimalkan proses desain, dan mempercepat pengembangan website. Namun, terdapat tantangan dalam integrasi, kustomisasi, dan adaptasi terhadap berbagai platform. Implikasi dari temuan ini menunjukkan bahwa meskipun Blackbox.ai menawarkan banyak manfaat, diperlukan penyempurnaan dan penerapan strategis untuk memaksimalkan potensinya dalam pengembangan website. Penelitian ini memberikan wawasan bagi pengembang, pelaku industri, dan akademisi mengenai peran kecerdasan buatan dalam pengembangan website modern.

Downloads

Published

2025-03-11

Issue

Section

Articles