PENINGKATAN MINAT DAN HASIL BELAJAR TEMATIK MENGGUNAKAN MODEL KOOPERATIF TIPE NHT DI KELAS VI SDN 174/II APUNG ILIR

Authors

  • Ike Puspita Universitas Muhammadiyah Muara Bungo
  • Fika Nuraini Rusmitaningsih Universitas Pendidikan Indonesia
  • Yusi Riksa Yustiana Universitas Pendidikan Indonesia
  • Deddy Rahmat Saputra Universitas Pendidikan Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.59024/jipa.v2i3.733

Keywords:

Minat, Proses, Hasil, NHT

Abstract

Peningkatan Minat Dan Hasil Belajar Tematik Mengunakan  Model Kooperatif  Tipe NHT Di Kelas VI SDN174/II Apung Ilir Kecamatan Bathin III Ulu Kabupaten Bungo. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan universitas Muhammadiyah Muara Bungo. Penelitian ini berawal dari rendahnya minat, proses, dan  hasil belajar Tematik pada saat proses pembelajaran, sesuai dengan Indikator minat rendahnya minat belajar peserta didik dilihat dari tidak aktifnya peserta didik saat belajar di SDN 174/II Apung Ilir. Penelitian ini merupakan penelitian tidakan kelas dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif sederhana. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VI SDN 174/II Apung ilir. Dalam pelaksaana penelitian ini mengunakan dua siklus, setiap siklus terdiri dari kegiatan perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi pada masing-masing siklus. Pengumpulan data mengunkan angket, lembar observasi, dan tes. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengunaan model Kooperatif Tipe NHT dapat meningkat minat, proses dan hasil belajar peserta didik. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan minat belajar peserta didik pada siklus I pertemuan 1 (34,58%) dan pertemuan 2 (53,8%), pada siklus II petemuan 1 (77,08%) dan pertemuan 2 (93,33%). Proses belajar peserta didik pada siklus I pertemuan 1 (40,26%) dan pertemuan 2 (55,89%) pada siklus II pertemuan 1 (64,51%) dan pertemuan 2 (89,23%). dan hasil belajar peserta didik siklus I pertemuan 1 (33,33%) dan pertemuan 2 (50%), pada siklus II pertemuan 1 (66,66%) dan pertemuan 2 (83,33%).

References

Abdul Hadis. 2010. Psikologi dalam Pendidikan, Bandung: Alfabeta.

Daryanto. 2011. Media Pembelajaran. Bandung: Sarana Tutorial Nurani Sejatera.

Depdiknas. 2003. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Karangka Dasar. Pusat kurikulum.

Djaali. 2009. Psikologi Pendidikan. Jakarta : Bumi Aksara.

Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Pustaka Setia.

Miftahul Huda. 2012. Cooperatife Learning Metode, Teknik, Struktur Dan Model

Terapan. Yogyakarta: Pustaka belajar.

Renda Lestari, willyam Saputra. 2020. Penerapan model numbered neads together (NHT) untuk meningkatkan hasil belajar IPS peserta didik kelas VI SD. Jurnal Muara Pendidikan, 5(2) 764-770.

Saam. 2010. Psikologi Pendidikan. Pekanbaru: UR Press.

Trianto. 2010. Mengembangkan Model Pembelajaran Tematik. Jakarta. Prestasi Pustaka.

Downloads

Published

2024-05-25

Issue

Section

Articles