DIAGNOSTIK KESULITAN BELAJAR SISWA/I KELAS VII.1 SMP NEGERI 15 DUMAI DALAM PROSES BELAJAR

Authors

  • Tri Umari Universitas Riau
  • Intan Dwi Rahmadani Universitas Riau
  • Ririn Hari Yuliandari Universitas Riau
  • Desva Rofifah As'ari Universitas Riau
  • Putri Yuningsih Universitas Riau
  • Adinda Rahmi Universitas Riau
  • Ledis Pazila Universitas Riau
  • Jelita Belatric Universitas Riau

DOI:

https://doi.org/10.59024/jpma.v2i4.941

Keywords:

Diagnostik Kesulitan Belajar, SMP Negeri 15 DUMAI, Kelas VII, Angket

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiagnosis kesulitan belajar yang dihadapi oleh siswa/i di SMP Negeri 15 Dumai dalam proses belajar mereka. Kesulitan belajar dapat mempengaruhi hasil akademik dan perkembangan sosial siswa secara signifikan, sehingga identifikasi yang tepat sangat penting untuk perbaikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui angket dan wawancara. Angket disebarkan kepada siswa untuk mengumpulkan data kuantitatif tentang pengalaman dan tantangan yang mereka hadapi dalam belajar. Hasil dari angket ini kemudian diserahkan kepada guru untuk dianalisis dan digunakan dalam wawancara guna menggali informasi tambahan tentang faktor-faktor penyebab kesulitan belajar dari perspektif guru. Analisis data mengidentifikasi penyebab utama kesulitan belajar, termasuk faktor individu seperti kemampuan kognitif dan motivasi, serta faktor pedagogis seperti metode pengajaran dan kualitas materi. Temuan penelitian menunjukkan bahwa kesulitan belajar di SMP Negeri 15 Dumai dipengaruhi oleh berbagai faktor internal dan eksternal, termasuk metode pengajaran yang kurang efektif dan dukungan akademik yang terbatas. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi yang berguna bagi guru dalam merancang strategi intervensi yang lebih efektif untuk meningkatkan kualitas proses belajar siswa/i.

References

Abu Ahmadi dan Widodo Supriyono. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta. 2004.

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Bambang Warsita. Teknologi Pembelajaran. Bandung: Rineka Cipta. 2008.

Muhaibin Syah. Psikologi Belajar. Jakarta : PT.Raja Grafindo Persada.2009.

Creswell, J. W. (2012). Research Design: Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods Approaches. Los Angeles: SAGE Publications.

Dimyati & Mudjiono. (2009). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Santrock, J. W. (2011). Educational Psychology. New York: McGraw-Hill.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Downloads

Published

2024-09-21

Issue

Section

Articles